Calon Tandem Everton Segera Gabung dalam Latihan Bersama PSM Makassar -->

Calon Tandem Everton Segera Gabung dalam Latihan Bersama PSM Makassar

Editor: Ramond Kurniawan
Kamis, 16 Juni 2022

Everton Nascimento saat mengikuti pemanasan jelang hadapi Persikabo 1973 dalam lanjutan Piala Presiden 2022


BOOMBASTIS.COM- PSM Makassar tengah membuka peluang untuk mendatangkan striker alumni Timnas Piala AFF U-19, Rafli Mursalim.


Pemain yang sempat bermain bersama Persija Jakarta lalu dipinjamkan ke beberapa klub liga 2 bakal didatangkan dengan status trial atau seleksi.


Rafli digadang-gadang bakal jadi tandem Everton Nascimento di lini depan PSM Makassar. 


Rafli Mursalim merupakan pemain jebolan Timnas U-19. Selain Persija Jalarta ia pernah bermain untuk Sulut United, dan musim lalu bermain untuk Dewa United.


Pelatih Kepala PSM Makassar, Bernardo Tavares menegaskan pihaknya membutuhkan pemain lokal level timnas yang berposisi sebagai striker.


"Kami ingin menjaga kedalaman tim. Ketika pemain lain absen maka tentunya ada pengganti dengan kualitas tak jauh beda," ungkap dia.


Terkait dengan kedatangan, Rafli Mursalim. Menurutnya semua pemain yang belum memiliki klub, tetap dia berikan ruang untuk bergabung dengan PSM Makassar.


"Kami terbuka bagi pemain lokal untuk ikuti tahapan proses,"bebernya. 

close